BALIKPAPAN, Bhabinkamtibmas Polsek Balikpapan Timur, Aipda Edy Wahyudi mengikuti rapat koordinasi terkait penanaman jagung di wilayah Kelurahan Manggar, pada Selasa (11/2/2025) siang.
Dalam kegiatan ini juga dihadiri oleh berbagai pihak yang terlibat dalam upaya ketahanan pangan di yakni Kepala Balai Penyuluh Pertanian, Penyuluh Pertanian Manggar, Bandia Ter Kodam VI/Mlw, Pengawas Hanpangan Kodam VI Mulawarma serta Perwakilan dari tujuh kelompok tani di Hanpangan Kodam VI Mulawarman
Dalam kesempatan tersebut, Dinas Pertanian Kota Balikpapan yang diwakili oleh Kepala Balai Penyuluh Pertanian, Roy, menyampaikan bahwa penanaman jagung pipil tahap I akan dilaksanakan di luas lahan mencapai 10 hektar.
"Untuk lokasi penanaman ini berada di Hanpangan Kodam VI Mulawarman, Kelurahan Manggar, Balikpapan Timur," jelasnya
Ia menambahkan, setidaknya ada tujuh kelompok tani yang terlibat dalam penanaman ini adalah yakni Beringin Sadar dilahan seluas 1,5 Ha, Etam Kartika Mandiri dilahan seluas 1,5 Ha, Cahaya Nusantara dilahan seluas 2 Ha, Etam Subur Sejahtera dilahan seluas 2 Ha, Petran Sejahtera dilahan seluas 1 Ha, Rejeki Borneo dilahan seluas 1 Ha dan Etam Karya Makmur dilahan seluas 1 Ha.
Sementara itu, Aipda Edy Wahyudi selaku Bhabinkamtibmas Manggar mengatakan untuk bibit jagung telah diterima oleh masing-masing kelompok tani.
"Persiapan pengolahan lahan tanam akan segera dilakukan, dengan rencana penanaman di akhir bulan Februari 2025," imbuhnya.
Imbuhnya lagi, untuk mendukung proses ini, peralatan tani akan disediakan oleh Hanpangan Kodam VI Mulawarman, sementara pupuk yang digunakan merupakan pupuk bersubsidi dari pemerintah.
Untuk diketahui, hasil dari penanaman jagung tersebut nantinya akan ditampung oleh pihak Bulog dengan kadar kelembaban sebesar 15%.
"Selanjutnya penanaman tahap kedua diperkirakan akan dilaksanakan pada bulan Juni 2025," jelas Edy.
Edy berharap kegiatan sebagai upaya mendukung Program Swasembada Pangan sesuai dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dapat berjalan dengan baik dan lancar.
"Kami juga berharap kegiatan ini mendapat dukungan dari seluruh stakeholder yang ada," pungkas Aipda Edy selaku Polisi Penggerak Ketahanan Pangan khusunya di Kelurahan Manggar, Balikpapan Timur.
0 Komentar